Tanya :
I. Bu saya mau konsultasi, saya ini masih bingung dengan kemampuan saya di bidang apa, saya belum bisa menentukan jurusan apa yang akan saya ambil di Perguruan Tinggi. Jadi bagaimana solusinya?

(_XII)

Jawab :
Kemampuan akademis seorang siswa bisa dilihat dari nilai raport, atau nilai ujian, jika nilai tinggi di mapel Matematika dan Kimia, berarti siswa tersebut memiliki kemampuan berhitung tinggi, juga bisa ditandai dengan ciri-ciri lainnya, misalnya suka berurusan dengan angka.

Cara yang paling tepat untuk mengetahui kemampuan dan minat kita adalah dengan test psikologi. Dengan kita mengetahui kemampuan dan minat tersebut, kita bisa menentukan pilihan prodi di Perguruan Tinggi. Kalau tidak dengan tes psikologi, bisa dengan mengenali keinginan kita. Misal, kelak jika bekerja mau bekerja sebagai apa? Dokter? Guru? Perawat? Desainer? Teknisi? Sekretaris? Auditor keuangan ? dan lain-lain. Dari sinilah kita bisa menentukan pilihan prodi di Perguruan Tinggi.

Tanya :
II. Bu saya ragu dengan pilihan saya. Orang tua saya menyuruh saya ke Universitas Swasta yang saya tidak setujui. Sedangkan saya memilih ke Universitas Negeri. Bagaimana jika orang tua saya tidak setuju dengan pilihan saya? Apakah saya harus menurutinya atau menentangnya demi hak saya sendiri?

(@@_XII)

Jawab :
Berbeda pilihan dan pendapat adalah hal yang biasa, tapi bagaimana kita bisa menghargai dan menghormati perbedaan itulah yang luar biasa. Ketika pilihan nanda berbeda dengan Orang tua dalam hal pilihan prodi di Perguruan Tinggi, maka langkah yang harus kita ambil adalah:
1. Mengkomunikasikannya dan mendiskusikannya dengan Ayah Ibu (pakailah bahasa yang santun).
2. Sampaikan informasi lengkap ( kelebihan dan kekurangannya) tentang pilihan kita.
3. Tanyakan juga kepada ayah ibu mengapa memilihkan Perguruan Tinggi swasta atu prodi pilihannya.

Rubrik ini diasuh oleh Ibu Sri Lestari, S.Pd., (Koordinator Bimbingan dan Konseling SMA Unggulan BPPT Al Fattah Lamongan)